6601249e
Alamat & Legalitas:
Jln.Raya Barat No. 90 RT/RW 03/05 Panenjoan, Cicalengka Kab. Bandung Jawa Barat
ID ASPINDO: JBR 120103 NPWP: 47.512.495.4-444.000

Cara Mengetahui Nama Operator Nomor Hanphone

Pulsa Murah Siapa yang bisa menyebutkan berapa banyak operator seluler yang ada di Indonesia?Saya akan sebutkan satu persatu kalo kurang atau kelebihan mohon dikoreksi ya bos:
1.Telkomsel

2.Indosat

3.XL

4.Three

5.Axis

6.SmartFren

7.Esia

8.Flexi

9.Ceria

10.StarOne

11.Hepi

Ya Indonesia memang kaya ya…bukan hanya dari segi kekayaan alamnya saja dari Operator Selulernya nya pun juga buanyak banget.(eh ada yang nyeletuk tu di pojokan kaya akan para koruptor juga bang),,,he he he.



Cara mengetahui nama operator sebuah nomor hanphone.

Dengan banyaknya Operator Seluler tersebut sering kita dibikin bingung jika berhadapan dengan sebuah nomor telephone/nomor hanphone,akan tetapi ada sebuah cara untuk menentukan dari operator manakah sebuah nomor  hanphone tersebut yaitu dengan melihat beberapa digit (biasanya 4 angka) yang menjadi awal dari nomor hanphone tersebut,nah nomor awalan tersebut disebut dengan kode prefix.

 

Pengertian Kode Prefix

Kode prefix secara harfiah (arti kata) adalah awalan, Sedangkan secara istilah berarti beberapa digit yang menjadi awalan dari nomor telephone dari operator yang ada di Indonesia,sebagai contoh nomor nomor telephone Indonesia mempunyai prefix 62,swedia 46 dan lain lain.Kode prefix Operator seluler biasanya terdiri dari 4 digit nomor awal dari masing masing nomor tersebut,contoh Indosat mempunyai prefix 0856,0815 Telkomsel 0812,0813 dan lain sebagainya.

 

Daftar kode prefix operator

Kode Prefix Axis

0838_(nomor telephone terdiri dari 12 digit)

Kode Prefix Telkomsel

0811_(Kartu Halo 10, 11 digit)
0812_(Kartu Halo, simPATI 11, 12 digit)
0813_(Kartu Halo, simPATI 12 digit)
0821_(simPATI 12 digit)
0822_(simPATI, Kartu Facebook)
0823_(Kartu As 12 digit)
0852_(Kartu As 12 digit)
0853_(Kartu As 12 digit)

Kode Prefix Indosat

0855_(Matrix 10 digit)
0856_(IM3 (10 digit limited edition), 11, dan 12 digit)
0857_(IM3 12 digit)
0858_(Mentari 12 digit)
0814_(Broadband Indosat M2 12 digit)
0815_(Matrix, Mentari 11, 12 digit)
0816_(Matrix, Mentari 10, 11, dan 12 digit)

Kode prefix XL Axiata

0817_(Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
0818_(Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
0819_(Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
0859_(Pra bayar dan Explor 12 digit)
0877_(Pra bayar dan Explor 12 digit)
0878_(Pra bayar dan Explor 12 digit)

Kode Prefix 3 (Three)


0896...(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0897...(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0898...(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0899...(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)

Kode Prefix SMARTFREN

0881_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0882_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0883_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0884_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0885_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0886_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0887_(Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
0888–( Fren, Mobi)
0889–(mobi)

Kode Prefix Ceria

Berikut adalah kode Prefix Ceria :
0828_(Pra bayar dan Pasca bayar )

 Kode prefix Esia

Terdiri dari delapan digit nomor telephone setelah kode area,biasanya berawalan 8 dan 9 meski ada awalan lain karena di esia beberapa waktu lalu bisa memesan nomor sesuai keinginan kita.

Kode prefix Flexi

Terdiri dari delapan digit setelah kode area berawalan 2,3,4,6 dan 7
Itulah awal/kode prefik dari operator operator yang biasa masyarakat Indonesia gunakan dalam berkomunikasi,ada kemungkinan kode prefix tersebut mengalami perkembangan lagi semisal Telkomsel yang dahulu hanya kita kenal prefix 0811,0812,0813 dan 0852.

 

Manfaat Mengetahui Kode Prefix Operator

Bagi masyarakat umum 

Adalah disaat akan menelpon/sms dari operator manakah lawan bicara disana,sehingga jika sama dengan operator penelpon akan mendapat tarif bicara/sms lebih murah bahkan gratis,jika kedapatan lawan bicara berbeda dengan operator kita maka bisa kita perhitungkan waktu pembicaraan kita,karena akan sangat mahal jika menelpon lain operator.

Bagi para penjual pulsa 

Mengetahui kode prefix ini sangat penting karena untuk menentukan kode produk dari operator pelanggan meski sekarang hampir semua server pulsa sudah bisa transaksi tanpa kode produk.Namun biasanya ada beberapa produk promo yang harus menggunakan kode produk dalam format transaksinya.

Demikian pembahasan mengenai cara mengetahui nama operator sebuah nomor hanphpone | pengertian kode prefix | daftar kode prefix Operator | manfaat mengetahui kode prefix operator, jika ada kekurangan mohon maaf kepada semua pihak dan sudi kiranya menambahkan dikolom komentar.